“waktu yang singkat namun bermutu untuk sebuah kebersamaan lebih baik daripada waktu yang banyak namun sia sia”
Begitulah bagiku arti sebuah kebersamaan.. biar singkat namun selalu diisi dengan tawa dan canda serta kebahagiaan jauh lebih baik dibanding selalu bersama namun kerap diisi dengan tangis air mata..
Siapa sih yang gak mau tuk selalu bersama dengan orang yang kita sayangi?? Namun seberapa bahagia kita bersama orang tersebut..?? itulah point yang dijadikan titik berat dalam suatu kebersamaan..lebih tepatnya dalam suatu hubungan.. baik dalam sebuah persahabatan, ataupun sebuah hubungan yang lebih istimewa dari itu,, yaitu percintaan,, ya,, whateverlah..
Seringkali kita mengabaikan suatu kenyamanan dengan kedekatan kita dengan seseorang, yang dikemudian hari tanpa sadar malah justru membuat titik balik penilaian kita terhadap pribadi orang tersebut.. sesuatu yang kita cintai bisa jadi malah menjadi sesuatu yang kita benci… hmm, ironis kan??
Kita terlalu memaksakan diri untuk tetap bertahan dalam segala ketidaknyamanan yang tercipta.. berharap dengan stock sabar yang dimiliki bisa mengubah segalanya,, tp nyatanya??? Justru dengan itulah secara perlahan kita malah menyiksa hati kita dengan keputusan yang kita buat tadi…karna bila kebersamaan justru terasa menyiksa, hal hal kecil pun akan menjadi percikan api yang akan menyulut suatu hubungan.. and endingnya pasti bisa ditebak sendiri donk….yaitu..pertikaian yang kerap diikuti dengan perpisahan..
So how??...
ikuti kata hati: karna hati selalu jujur.. bila kita merasa sudah tak lagi nyaman apalagi merasa tertekan yang ditandai pengeluaran air mata yang akhir akhir ini berlebihan dengan segala kedekatan yang tercipta… untuk apa lagi dilanjutkan.. toh dengan masih banyak kebahagiaan didepan kita..
gak ada salahnya mengakhiri segalanya sebelum semuanya menjadi terlambat… gak lucu kan kalo tiap hari bangun dengan mata bengkak, berat badan menyusut berkilo kilo gram.. tampang kusut?? Ih… gak banget deh…!!!!
Ingat …“ semua orang berhak bahagia”…!!!
0 komentar:
Posting Komentar