RSS
sebuah rekam jejak seorang gadis pecinta pink

air dan api

Tetap menjadi sebongkah es yang terjepit diantara dua api yang sedang berkobar bukan lah perkara yang mudah ternyata… Karena tanpa sengaja,, panasnya api lama lama akan mencairkan tubuh es dan mengubahnya menjadi air yang mendidih..
Bukan salah kedua api itu yang akhirnya menyebabkan sebongkah es itu berada diantara mereka.. tetapi karena hubungan kedekatan diantara air dan api yang selama ini terjalinlah yang menyebabkannya..
Tidak ada niat secuil pun bagi si bongkahan es itu untuk dianggap menjadi malaikat bagi kedua api tersebut. Hanya saja bongkahan es tadi merasa mempunyai tanggung jawab untuk memadamkan kobaran api yang tercipta agar tidak membakar lingkungan sekitarnya.. karena selama ini kedua api kecil itulah yang membantu bongkahan es ketika seseorang membutuhkan dirinya untuk menjadi secangkir air panas untuk dijadikan hidangan.. akan tetapi bukan kobaran api seperti inilah yang biasa dihadapinya..
Usaha es untuk menjaga api agar jilatannya tidak semakin ganas sepertinya makin jauh dari hasil yang diharapkan. Dan hembusan asap yang dihasilkan oleh kedua api tersebut kini telah melelehkan bongkahan es dan menjadikannya tetesan air… yang kian lama akan menjadi panas bila es itu tetap bertahan. Kini.. semua pertahanan es itu mulai runtuh.. dan sesegera mungkin ia mencoba untuk keluar dari posisi itu.. menyusup melalui celah yang masih memungkinkannya agar tidak semakin larut dengan keadaan.

10 desember 2010
- Kota metropolis: di antara titik didih -

  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS

2 komentar:

Admin mengatakan...

ketika berinteraksi dengan sebuah keburukan kita bermaksud hendak merubahnya menjadi baik,tetaoi jika tidak kita perkuat diri kita maka kita yang akan lebur dan merubah diri kita menjaaadi sesuatu yang lain

cahya mengatakan...

benar sekali

Posting Komentar